Selfie Makin Pro Dengan ASUS Zenfone 4 Selfie Pro

Teknolozienewbie.blogspot.com


Pada kesempatan kali ini kita akan membahas smartphone terbaru dari ASUS yaitu ASUS Zenfone 4 Selfie Pro .

Mungkin sebagian dari kalian sudah tau dengan ASUS Zenfone 4 Selfie tetapi sekarang ASUS mengeluarkan seri terbarunya yaitu ASUS Zenfone 4 Selfie Pro yang dibandrol dengan harga 4,7 sampai dengan 4,9juta ,smartphone ini memiliki kemiripan dengan ASUS Zenfone Zoom S tetapi memiliki spesifikasi yang sedikit di pangkas dari Zenfone Zoom S yang memilik dual camera yang berada di belakang tetapi Zenfone 4 Selfie Pro dipindahkan ke bagian depan .Bagian body dari smartphone ini terbuat dari full metal dan memiliki warna merah dan warna merah ini menjadi trend baru sejak hadirnya Iphone red edition dilanjutkan dengan smartphone ini dan selanjutnya Oppo f5 .

ASUS sekaragng sudah memberikan lampu LED pada tombol kapasitif mereka yang sebelumnya enggak ada .Bagian depan dilapisi dengan corning gorilla glass 5 layarnya memiliki ukuran 5.5inch dengan resolusi 1920x1080 atau FullHD dan tipe layar yang digunakan adalah Amoled dan ini adalah salah satu alasan bahwa smartphone ini adalah downgrade dari Zenfone Zoom ,kualitas warna yang dihasilkan juga cukup bagus daripada seri sebelumnya sayangnya smartphone ini masih menggunkan micro USB bukan menggunakan USB Type-C yang seharusnya ada pada smartphone keluaran terbaru di tahun 2017 .Yang membuat nyaman saat menggunakan smartphone ini adalah bentuknya yang tipis dan enteng sekitar 147gr .Tombol finger print dan tombol home menyatu yang berada di depan seperti seri Zenfone lainnya yang menandakan ASUS akan mempertahankan desain seperti ini untuk generasi Zenfone 4 .Adanya DTS sound enchancment juga membuat  Zenfone 4 Selfie Pro ini terbaik de kelasnya meskipun hanya terdapat 1 buah speaker aja .

Bicara tentang spesifikasi juga memiliki spesifikasi yang identik dengan Zoom S atau lebih mengarah ke Zenfone 3  spesifikasi yang digunakan adalah Qualcom Snapdrageon 625 ,Adreno 506 ,4GB RAM /64GB internal memory MicroSD up to 256GB ,Dual SIM hybrid LTE ,16MP rear camera 12MP 26mm + 8MP 12mm Front camera ,300mAH battery .Android 7.0 with custom UI ZenUI 4.1 .Battery dari smartphone ini memang kalah dengan Zoom S tetapi Snapdragon 625 ini sudah sangat efisien jadi untuk pemakaian ringan smartphone ini bisa bertahan sampai 1 hari terkecuali kalian buat main game smartphone ini enggak akan bertahan sampai 1 hari mungkin baterai nya akan habis 3 sampai 4 jam ,tetapi dengan body tipis pada saat di ajak main game panas yang dihasilkan cukup terasa .Dan untuk kameranya tentunya akan di fokuskan pada kamera depan yang memiliki 12MP dengan sensor yang sama dengan Zoom S ditambah 8MP untuk Wide Angle ,kamera belakangnya memiliki 16MP dan perlu kalian ketahui kamera belakang pada smartphone ini belum enggunakan OIS yang digunakan masih EIS atau stabilizer elektronik yang memanfaaatkan croning frame .Selain itu juga smartphone ini juga dilengkapi dengan selfieMaster yang memungkinkan kita untuk seseorang yang hobi selfie tetapi enggak hanya untuk foto tetapi juga bisa untuk live streaming dan recording video dan kaliansudah bisa menggunakan potrait mode saat menggunakan beauty effect baik itu kamera depan atau belakang .


Jika  kalian suka dengan foto yang real untuk fotografi sebenarnya Zoom S adalah opsi terbaik ditambah lagi Zoom S memiliki kapasitas baterai yang besar dengan menambah sedikit budget mengingak harga Zenfone Zoom S sudah turun tetapi jika kalian suka dengan selfie nge-vlog dengan kamera depan tetapi males untuk dandan silahkan pilih smartphone ini ,warna merah dari smartphone ini juga alasan mengapa orang orang membeli smartphone ini .

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »