Teknolozienewbie.blogspot.com
Pada kesempatan
kali ini saya akan membahas cashing PC yang memiliki harga murah tapi
kualitasnya enggak murahan , jadi langsung aja kita mulai .
Seperti biasa
kita mulai dari desain , cashing ini memiliki desain yang bagus dibandingkan
dengan cashing lainnya dengan harga sepantaran ,cashing ini memiliki harga
sekitar Rp823.000 pada September 2017. Bagian depan dan kiri dari cashing ini
dipenuhi dengan kaca acrylic yang memiliki warna yang sedikit gelap ,mungkin
bertujuan agar cashing ini terlhat mewah dan jika kalian menggunakan fan yang
memiliki RGB lighting mungkin bisa menambah estetika dari PC kalian . Di bagan
kiri terdapat empat sekrup yang dapat dilepas dengan tangan dan untuk di bagan depan bisa dibuka dengan cara ditarik
pada bagian atas atau bagan bawah . Setelah di buka akan terlihat bagan I/O
dapat menampung 3 fan dengan ukuran 120mm atau bisa juga dipasang 2 fan dengan ukran
140mm .
Bagian atas dan bawah pada panel depan sebenarnya bisa dimodifikasi
dengan sparepart yang telah termasuk dalam pembelian cashing ini , yang dimana
kita akan mendapatkan sebuah spare berwarna hitam dan putih dan cara
memasangnya juga gampang tinggal buka 2
skrup di bagian atas selanjutnya ganti dust filter yang memiliki warna hitam
atau putih ,kalian juag bisa menggunakan cara ini pada bagian bawah panel depan
tetapi di bagian bawah terdapat 4 sekrup . Untuk i/o bagian depan memiliki
tombol untuk restart PC Headphone jack ,Microphine Jack , Power Button ,2x USB
2.0 dan HDD led .Untuk bagian cable management pada cashing ini memiliki space
yang cukup untuk menyembunykan kabel di PC kalian agar enggak berantakan , dan
di bagian bawah terdapat HDD tray yang dapat menampung HDD 2.5inch dan HDD
3.5inch dan untuk cashingnya sendiri dapat menampung motherboard E-ATX ,ATX
,M-ATX sampai Mini ATX .Jika kita membeli cashing ini kita langsung mendapatkan
1buah fan yang ada di bagian belakang . Walaupun cashing ini memiliki harga dan
model yang bagus cashing ini juga memilki beberapa kekurangan
1 . Setengah dari cashing ini terbuat dari
acrylic sangat rentan terhadap sidik jari dan goresan
2. Tidak adanya tempat fan di bagian atas
yang membuat cashing ini enggak bisa membuang udara panas dari dalam PC dan hanya
bergantung pada tekanan angin .
3. Tidak adanya lubang untuk kabel power VGA
card di bawah jadi jika kalian menggunakan VGA card yang menggunakan power pin
tambahan mungkin akan lebih berantakan karena harus lewat samping .
Dari kekurangan
dan kelebihan dari cashing ini coolermaster cukup hebat dalam membuat cashing
dengan bahan yang bagus, desain yang cukup gaya dan tentunya memiliki harga
yang terjangkau .