Pada kesempatan
kali ini saya akan membahas mouse dari
Logitech G502 Proteus Spectrum .Mouse ini bukan versi refresh atau rebrand
melainkan mouse ini harganya udah turun yang berarti harganya sekarang adalah
Rp760.000 pada bulan juni 2017 sehingga saya rasa akan menjadi mouse yang bisa
dipertimbangkan untuk dibeli .Untuk desain seri G502 ini masih menggunakan gaya
yang unik dan berlekuk lekuk ,tapi dengan bentuk yang unik dari mouse tersebut
grip dari mouse ini enggak berbeda jauh dari seri Logitech G403 ,mungkin
perbedaanya mouse ini terlhat lebih besar dan tentu memiliki fitur yang lebih
lengkap .Build quality dari mouse Logitech ini juga terbilang cukup baik yang
enggak menggunakan plastik abal abal pada setiap produknya .Pada bagian
programable button ,kalian akan mendapatkan 11 tombol yang bisa diatur sesuai
kebutuhan kalian yang bisa diatur dengan software yang diberikan oleh Logitech
yaitu Logitech Gaming Software .
Mouse ini memang diperuntukan untuk para gamer
FPS karena adanya tombol DPI shift ,yang akan menurunkan sensitifitas mouse
kalian yang mungkin berfungsi ketikan kita menggunakan AWP atau sedang membidik
agar enggak mudah kemana mana .Untuk bagian scroll Whell mouse ini memiliki
fitur yang cukup unik ,mouse ini memiliki fitur hyper fast yang fiturnya akan
aktif ketika kalian menekan tombol di bagian bawah scroll whell kemudian kalian
mulai untuk scrolling ini scroll whell langsung bisa berputar tanpa jeda .Mouse ini memiliki berat sekitar 168gram dan
sudah menggunakan kabel yang braided
.Logitech juga memberikan 5 buah pemberat yang bisa kalian gunakan jika
kalian suka dengan mouse yang berat ,untuk pemberat musenya masing masing
memiliki berat 3gram .Mungkin 2017 kalo gak RGB bukan “Gaming” ,mouse ini juga
telah mendukung fitur RGB yang warnanya bisa di atur dengan software Logitech
Gaming Software .