AMD Rilis Driver GPU Terbaru Yaitu , AMD Crimson ReLive Edition
Teknolozienewbie.blogspot.com
Kali ini
kita akan membahas tentang driver GPU terbaru dari AMD yaitu AMD Crimson ReLive
Edition . Sebenarnya apa sih AMD AMD Crimson ReLive Edition itu ? . Pada
dasarnya ini adalah driver terbaru untuk para user AMD Radeon , mungkin kalian
para pengguna Nvidia telah mengenal yang namanya GeForce Experience, kurang
lebih seperti itulah AMD Crimson ReLive Edition agak mirip dengan GeForce
Experience ,dimana kita mendapatkan fitur fitur seperti capturing atau
screenshot ,terus kita juga bisa recording video baik itu desktop maupun game
dan kita mendapatkan fitur Live Streaming melalui driver atau softwareVGA
card tersebut . Tetapi tidak hanya sekedar driver kita kan tau kalau di AMD Crimson ReLive
Edition, AMD juga memberikan tools Overclocking yang sangat Advance yang
berarti kita bisa mengatur clockspeed , fan speed, voltase,power limit yang
dimana fitur tersebut dinamakan Wattman oleh AMD . Ini adalah fitur yang
ditunggu tunggu oleh para pengguna AMD Radeon agar bisa recording video dengan
mudah fitur record ini bisa untuk merekam desktop maupun In game tanpa
mengurangi performa GPU ataupun storage , kalau kita merekam dengan software
FRAPS size video akan menjadi besar dan
mengalami drop FPS yang cukup tinggi. Dan kalau kita merekam desktop atau in
game dengan menggunakan Bandicam , untuk masalah size tidak terlalu besar
tetapi quality gambarnya agak kurang . Tetapi setelah munculnya AMD Crimson ReLive Edition ini akhirnya
AMD bisa membuat encoding untuk recording video sehingga quality video tetap
bagus dan tidak memakan storage yang cukup besar.Disini AMD juga memberikan fitur live streaming
tanpa menggunakan OBS lagi atau tanpa menggunakan X-Split dengan hanya
menggunakan driver AMD Crimson ReLive
Edition kalian bisa live streaming ke YouTube ataupun kalian bisa Custom
sendiri ke server live streaming kalian , mungkin ke Facebook atau ke server
live streaming lainnya.
Sayangnya
fitur screenshot milik AMD tidak bisa disetarakan dengan ANSEL milik Nvidia ,
dimana Nvidia Ansel dapat mengambil screenshot dari angle 360 derajat ,
sementara untuk di ReLive Edition ini hanya bisa mengambil screenshot biasa dan
pada Nvidia ansel kalian bisa menggunakan super resolution dimana jika kalian
zoom suatu gambar dan itu tetap bagus atau tidak pecah.